Home / Medan

Senin, 3 Juni 2024 - 09:56 WIB

Tinjau Revitalisasi Stadion Teladan, Semua Pihak Diminta Kolaborasi Percepat Pembangunan

Walikota Medan, Bobby Nasution saat meninjau perkembangan revitaliasi Stadion Teladan Medan, Minggu (2/6/2024)/ist

Walikota Medan, Bobby Nasution saat meninjau perkembangan revitaliasi Stadion Teladan Medan, Minggu (2/6/2024)/ist

KABARBUEN.com, MEDAN-Kolaborasi semua pihak dalam proses revitalisasi Stadion Teladan menjadi salah satu yang ditekankan Wali Kota Medan, Bobby Nasution. Dengan kolaborasi, Bobby Nasution berharap Stadion yang menjadi kebanggaan masyarakat Kota Medan dapat selesai sesuai dengan target.

Hal tersebut disampaikan Bobby Nasution saat melakukan peninjauan kawasan Stadion Teladan, Minggu (2/6/2024).

“Saya berharap semua pihak yang terlibat dalam pengerjaan Stadion ini dapat saling berkolaborasi guna mendukung percepatan revitalisasi yang dilakukan, sehingga pembangunan Stadion ini selesai tepat waktu sesuai rencana yang telah ditetapkan,” kata Bobby Nasution.

READ  IPPAT Diajak Kolaborasi Tingkatkan PAD Melalui Pembayaran BPHTB

Dalam peninjauan tersebut, Wali Kota Medan, Bobby Nasution bersama dengan Staf Khusus III Menteri BUMN, Arya Mahendra Sinulingga, Pj Sekda Kota Medan, Topan Obaja Putra Ginting, serta sejumlah Pimpinan Perangkat Daerah terkait.

Dalam peninjauan tersebut, terlihat Sejumlah alat berat tengah beroperasi dan para pekerja juga tampak mengerjakan pekerjaannya masing-masing.

READ  Beri Bantuan Kepada KRS, Pertumbuhan Generasi Muda Diharapkan Semakin Baik

Selain itu Bobby Nasution juga mendengarkan penjelasan dari pihak pelaksana dan perencana terkait progres pembangunan yang tengah dilakukan. Sembari mendengarkan, orang nomor satu dilingkungan Pemko Medan tersebut juga terlihat memberikan sejumlah arahan agar revitalisasi Stadion Teladan ini berjalan sesuai rencana dan penyelesaiannya tepat waktu. (eko fitri)

Baca Juga

Medan

Workshop KBGO Diharapkan Tekan Serangan Terhadap Keamanan Digital

Medan

Pengelola Mall Centre Point Kembali Bayar Tunggakan Pajak Rp104 Miliar

Medan

Peringatan Hari Otda ke-28 Perkokoh Komitmen Keberlanjutan Pengelolaan SDA dan Lingkungan Hidup

Medan

Lebih Asri dengan Fasilitas yang Lengkap, Warga Ajak Jaga Bersama Taman Cadika

Medan

Puskesmas di Medan Tengah Berproses Terapkan PPK BLUD

Medan

777 Lulusan Di Wisuda, Unimed Siap Buka Fakultas Kedokteran Tahun Ini

Medan

Pererat Tali Silaturahmi, TP PKK Kota Medan Gelar Halal bi Halal

Medan

Dimeriahkan Artis Ibu Kota, Ramadhan Fair XVIII Berlangsung 16 Maret-4 April 2024